2017-03-09 dibaca : 72 Kali

Blackberry Merah Putih Ponsel TKDN 30 Persen

bagikan informasi ini :

Hari ini, Kamis (9/3/2017), BlackBerry Android pertama yang digodok khusus untuk masyarakat Indonesia resmi meluncur. Bertajuk "BlackBerry Aurora", ponsel tersebut diproduksi oleh BB Merah Putih, yang merupakan perusahaan joint venture BlackBerry dengan Tiphone Mobile Indonesia, kehadiran BlackBerry Aurora menjadi tanda bahwa Indonesia mampu memproduksi perangkat dengan standar global. Ia memastikan perangkat ini sudah memenuhi Tingkat Kandungan Dalam Negeri (TKDN) sebesar 30 %.

Dalam acara peluncuran produk terbaru Blackberry Merah Putih Aurora, di Jakarta Menteri Komunikasi Rudiantara dalam sambutan menyampaikan rasa bangga atas luncurnya produk terbaru Blackberry yang diproduksi langsung di Indonesia. Menkominfo juga mengatakan bahwa  di Indonesia setidaknya satu orang memiliki satu ponsel, memiliki akses internet serta satu akun di social media. Di pasar industri pun sim card dapat diproduksi sebanyak 1M sim card.

Rudiantara juga mengatakan bahwa Blackberry sejak lama sudah diterima dipasar Indonesia. Saat ini blackberry tidak hanya fokus memproduksi handset melainkan mengembangkan software dan security. Salah satu fitur nya ialah memperkenalkan DTEK yaitu fitur keamanan untuk menjaga data pribadi anda dari orang ketiga. Selain itu, aspek lain yang membuktikan bahwa Blackberry diterima dipasar Indonesia dapat dilihat melalui messages nya seperti blackberry messenger (bbm). Sampai saat ini ada 60 juta orang di Indonesia yang masih menggunakan blackberry. Blackberry juga dapat digunakan untuk peluang bisnis masa depan. Sehingga dengan perkembangan fitur serta security diharapkan masyarakat kembali jatuh cinta dengan produk blackberry.

Dalam sambutannya, Rudiantara juga menantang Hengky selaku sales marketing untuk membuat ponsel kualitas terbaik namun dengan harga yang sangat terjangkau agar dijadikan sebagai ponsel sejuta umat. Rudiantara juga berharap produk ini dapat diterima untuk seluruh masyarakat di Indonesia. Selamat kepada anak perusahaan Telesindo yang meluncurkan ponsel Blackberry Merah Putih yang sudah memenuhi ketentuan 30% TKDN. (ddh) 

https://www.kominfo.go.id/content/detail/9451/blackberry-merah-putih-ponsel-tkdn-30-persen/0/berita_satker


Tentang Informasi Blackberry Merah Putih Ponsel TKDN 30 Persen